Vaksin Anak Santri
Setelah Vaksin Beberapa Anak Santri Dilarikan Kerumah Sakit
Salah satu Santri dirawat setelah mendapat vaksinasi
KUBU RAYA AKTUALDETIK.COM - Kubu Raya Kalbar, Beberapa anak santri Pondok Pesantren (Ponpes) Darul Falah yang berlokasi di Gang Utama Desa Kuala Dua Kecamatan Sui Raya Kabupaten Kubu Raya Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) terpaksa dimasukkan ke Rumah Sakit setelah mengikuti kegiatan Vaksinasi di Kantor Bupati Kubu Raya.
Hal ini salah satu Pengasuh di Ponpes Darul Falah, KH Amrullah FZ ketika dikonfirmasi pada Senin (24/1/2022) mengatakan, "bahwa beberapa anak santri tersebut dilarikan ke Rumah Sakit setelah mengikuti kegiatan Vaksinasi Covid-19 karena mengalami demam tinggi hingga muntah-muntah dan berat terasa sakit semua, "ujarnya.
Ia menambahkan, sampai saat ini kami masih belum bisa memastikan apakah karena Vaksinasi atau karena sebab lainnya karena kami bukan ahli dari tim medis, tapi yang jelas anak santri tersebut sakit setelah di Vaksinasi, "jelasnya.
Mendengar hal tersebut, Kapolsek Sui Kakap bersama tim dari Dinas Kesehatan Kubu Raya dan beberapa tenaga Madis dari Puskesmas Sui Raya langsung tanggap melakukan pengecekan kelapangan untuk melakukan pemeriksaan kembali kepada semua santri Ponpes Darul Falah, dan semua santri diberikan obat dan vitamin serta dinyatakan sehat.
Hal yang sama dari Polsek Kakap, AKP. Suyitno, masalah itu Vaksin atau tidak kami tidak bisa memastikan karena kami bukan ahli kesehatan dan yang pasti dari pihak Bupati Kubu Raya bertanggung jawab dengan kejadian ini sehingga kita mengambil tindakan terhadap anak sakit dan semalam sekira jam 23:00. Wib, kami sudah bertemu dengan pihak Pimpinan Ponpes disini untuk melakukan tindakan medis karena hal-hal seperti itu mungkin terjadi karena badan anak tersebut kurang fit dan lain-lain serta kami juga kemarin melakukan Vaksinasi di Ponpes Darul Qur'an 70 santri tak ada masalah , "ujarnya
Tadi malam, lanjut AKP. Suyitno, saya belikan obat sirup di Apotek Angkatan Udara (AU) mengecek kesehatan anak yang bernama Rohimah dan alhamdulillah sudah sehat serta makannyapun sudah enak, sambil kita pantau terus perkembangan kesehatan dari tiga anak tersebut, "jelas AIPTU Suyitno.
Disisi lain, Abd. Ro'i selaku Pengelola Lembaga di Pesantren ini disarankan kepada Pihak Terkait khususnya Dinas Kesehatan dan Tenaga Medis dilapangan agar mengecek dengan baik keadaan orang yang mau di Vaksin, apakah kondisi itu sehat, sudah makan, atau bagaimana supaya tidak ada masalah yang tidak diinginkan dan jangan asal Vaksin saja karena sudah ada kejadian yang seperti ini sebelumnya dan telah beredar luas di Media Sosial, "tutupnya.
Nurjali



Komentar Via Facebook :