Pengawalan Vaksin Covid-19
Polres Gianyar Kawal Pendistribusian Vaksin Covid-19 Dari Dinkes Provinsi Bali

Polres Gianyar melaksanakan pengawalan pendistribusian vaksin Covid-19 dari Dinas Kesehatan Provinsi Bali
GIANYAR AKTUALDETIK.COM - Rabu (4/8/2021) Kepolisian Resor Gianyar melaksanakan pengawalan pendistribusian vaksin Covid-19 dari Dinas Kesehatan Provinsi Bali untuk selanjutnya didistibusikan ke Dinas Kesehatan Kabupaten Gianyar.
Vaksin Covid-19 diserahkan oleh penanggung jawab gudang vaksin Covid-19 Provinsi Bali Ida Bagus Adita Bawana, S.Farm., Apt. yang diterima oleh pengelola program Imunisasi Dinas Kesehatan Gianyar I Ketut Purnajaya SST dengan jenis Vaksin Astra Zaneca sebanyak 38.000 dosis/3.800 vial.
Pengawalan pendistribusian Vaksin Covid-19 dilaksanakan oleh Personil Satuan Sabhara Polres Gianyar dan Satuan Lantas Polres Gianyar yang melibatkan 8 personel dari Polres Gianyar, 2 orang dari Satpol PP Kabupaten Gianyar serta 2 orang dari Dinas Kesehatan Kabupaten Gianyar dengan menggunakan 4 kendaraan roda empat.
Secara terpisah Kapolres Gianyar AKBP I Made Bayu Sutha Sartana, S.I.K., M.H. menyampaikan kegiatan ini di laksanakan untuk mendukung pemerintah di dalam penanggulangan pandemi Covid-19 khususnya di wilayah Kabupaten Gianyar.
“Pengawalan penting dilaksanakan sehingga di dalam pendistribusian vaksin Covid-19 tidak terjadi hal-hal yang tidak kita inginkan,” ujar Kapolres Gianyar.
“Sehingga program pemerintah di dalam percepatan Vaksinasi segera bisa terealisasikan guna terciptanya herd immunity atau kekebalan kelompok dalam upaya memutus mata rantai Covid-19,” tambahnya.
(Chairul)
Bagi masyarakat yang memiliki informasi atau mengetahui kejadian/peristiwa dimanapun atau ingin berbagi foto dan video, silakan dikirim ke nomor WA: 0812 6830 5177 - Atau EMAIL redaksi : [email protected].
JANGAN LUPA
Mohon dilampirkan data pribadi.
Komentar Via Facebook :